

Terasberita – Makassar, DPRD Kota Makassar menyampaikan ucapan selamat memperingati Hari Anak Nasional 2025 yang jatuh pada Rabu (23/7/2025).
Lewat akun media sosial resminya, DPRD mengajak seluruh elemen masyarakat menciptakan ruang yang aman, sehat, dan penuh kasih sayang demi tumbuh kembang generasi penerus bangsa.
“Mari kita ciptakan lingkungan yang aman, sehat, dan penuh kasih sayang demi tumbuh kembang anak-anak Indonesia yang cerdas, berkarakter, dan berdaya saing,” tulis pernyataan resmi DPRD Makassar.
Hari Anak diperingati di berbagai negara dengan tanggal berbeda. Secara internasional, ada Hari Anak Internasional setiap 1 Juni dan Hari Anak Universal pada 20 November. Sementara di Indonesia, peringatan Hari Anak Nasional ditetapkan setiap 23 Juli melalui Keputusan Presiden Nomor 44 Tahun 1984.
Momentum ini tidak hanya menjadi perayaan, tetapi juga pengingat pentingnya melindungi hak-hak anak sekaligus memastikan mereka mendapat kesempatan tumbuh dalam lingkungan yang layak.