NAMA GAMBAR

Walikota Makassar, Resmi Melantik Sebanyak 6032 RT/RW Secara Massal Di Lapangan Karebosi

waktu baca 2 minutes
Senin, 29 Des 2025 17:22 0 25 Redaksi

Terasberita – Makassar Sebanyak 6032 Ketua RT dan RW dilantik secara serentak di Lapangan Karebosi, Senin (29/12/2025). Momen pelantikan ini merupakan pelantikan pertama kalinya bagi para ketua RT dan RW dibawah kepemimpinan Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, bersama Wakil Wali Kota Aliyah Mustika Ilham.

Dalam suasana khidmat, tertib dan sarat dengan nuansa kekeluargaan acara pelantikan tersebut dihadiri 5.027 ketua RT dan 1.005 RW resmi mengemban amanah baru periode 2025-2030 sebagai ujung tombak pelayanan publik di lingkungan masing-masing.

Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, didampingi Wakil Wali Kota Aliyah Mustika Ilham melaksanakan seremonial pelantikan yang turut dihadiri Ketua DPRD Kota Makassar, Supratman dan jajaran perangkat daerah dan unsur pemerintah kota Makassar.

Ketua RT dan RW inilah akan berperan sebagai wadah penerima aspirasi warga sekaligus menjadi penghubung untuk menindaklanjuti berbagai persoalan ke tingkat kelurahan dan kecamatan, agar proses pelayanan publik dapat berjalan dengan baik, cepat, dan tepat sasaran serta menjunjung tinggi integritas sebagai pelayan masyarakat di tingkat paling dasar.

Dalam sambutannya Walikota Makassar Munafri Arifuddin menghimbau agar nanti para Ketua RT dan RW bekerja untuk membantu Pemerintah Kota Makassar, dalam proses pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat Kota Makassar. Menurutnya, pelantikan ini merupakan amanah besar yang harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab.

Pelantikan massal ini menjadi bukti bahwa demokrasi lokal di Makassar terus bertumbuh, sejalan dengan semangat kolaborasi dan keterbukaan yang dijanjikan Munafri Arifuddin kepada masyarakat. Ribuan Ketua RT dan RW terpilih dilantik secara serentak, menandai babak baru pemerintahan partisipatif di Kota Makassar.

LAINNYA